Episode 11 HeyCoach Talk : Zidane Bisa Bangkitkan Real Madrid ! Masa Sih?

28 Feb

Zinedine Zidane kembali lagi bersama Real Madrid setelah Lopetegui dan Solari dipecat. Tetapi apakah musim ini menjadi milik Zidane lagi? Memang apa sih kelebihan Zidane? Mari dengarkan saja bersama host Darma Kusuma dan Tetua Madridista Malang yaitu Vaniza.

HeyCoach Special : Fitur Baru Football Manager 2021 ! Ada apa Aja Sih? Ada Giveaway Pula šŸ˜ !!!

17 Nov

Football Manager merupakan game simulasi pelatih sepakbola yang mendekati kenyataan. Di edisi FM 2021 ini terdapat fitur terbaru ! Apa sih fiturnya? Terus kok ada giveaway? Langsung aja dengerin sampe habis biar tau cara dapetinnya !

Profil FM 20 : Renan Lodi

29 Okt

#Scout Savage

Renan Lodi

Profil : Gua akan bahas Renan Lodi nih,  pemain yang baru pindah ke Atletico Madrid di musim ini. Dan dia langsung bermain cukup banyak musim ini,  gile langsung dapet percaya pelatih keras Diego Simeone ya. Dia berposisi di bek kiri nih coy,  Pindah dengan mahar 18 juta Poundsterling lo bray.  Berumur 21 tahun anjir seumuran gua udah jadi pemain bola professional yak di Atletico Madrid pula hmm,  tingginya 178 cm, dan posisinya Bek kiri nih.

Gaya Bermain : Walaupun sekarang ia bermain sebagai bek kiri,  namun dia kadang dulu bermain di gelandang kiri, sehingga ia selalu melepaskan umpan yang berbuah peluang dan sering melepaskan umpan panjang dan juga crossing.  Ia tipe fullback yang sering berlari untuk menjelajahi areanya itu,  bergerak layaknya winger ketika di daerah lawan,  tetapi mampu belari cepat untuk kembali bertahan.  Gaya bermainnya yang sangat energik ini membuat dia sangat cocok bermain dibawah Simeone yang menuntut pemainnya untuk compact dalam bertahan.

Kelebihan : Sebagai bek kiri,  ia memiliki stamina yang luar biasa dalam berlari yang didukung kemampuan fisiknya sehingga tak butuh lama untuk beradaptasi di La Liga.  Staminanya dalam berlari yang amat tinggi ini membuat timnya sangat terbantu dalam transisi bertahan maupun menyerang.  Kemampuannya dalam melepaskan crossing juga bagus bro,  ia sering melepaskan umpan silang untuk memberikan peluang bagi pemain depannya sehingga ini cukup cocok bagi Diego Costa dan Morata yang memiliki kemampuan duel udara yang bagus.  Kemampuan dribbling dan berlarinya ini didukung dengan visinya yang mampu memanfaatkan ruang kosong di sisi pinggir lapangan,  sehingga hal ini akan membantu dalam menggunakan taktik counter-attack cepat bos.  Ia juga sering melepaskan umpan trobosan yang cukup killer untuk membuka peluang yang berbuah gol juga lo.  Dalam bertahan,  ia juga sering melakukan blocking dengan positioning yang bagus,  dan melakukan clearances dengan timing yang tepat.  Ia juga sering melakukan tactical foul dan tidak mendapatkan kartu,  sehingga hal ini menjadi kelebihan tersendiri di mata Simeone.

Kekurangan : Sayang ternyata ia juga manusia yang tak luput dari kekurangan lo bro.  Koordinasi dengan rekannya masih kurang bagus,  karena kadang ia lebih suka melakukan dribbling sendiri padahal rekannya memiliki ruang kosong yang lebih bagus.  Tetapi hal ini nampaknya akan dilatih terus oleh Simeone.  Dalam bertahan pun,  ia kurang memiliki koordinasi karena juga sering memperhatikan pemain yang membawa bola sehingga meninggalkan ruang kosong di belakangnya yang nantinya sering dimanfaatkan oleh tim lawan my bro.  Hal ini tentunya akan ditingkatkan oleh Atletico,  yang dimana sangat mementingkan pertahanan.  Ini juga penyakit pemain muda lah yaitu perlu berkembang dan komunikasi yaa.  Seperti pemain mungil lain ia juga tentunya kalah dalam duel udara,  hal ini tentunya harus dibantu oleh pemain lain,  jangan sampe dia bawa tangga atau enggrang ya.

Statistik : Musim baru bagi dia di negara yang baru pula, Ia telah bermain 11 kali dan mencetak 1 assist.  Umpan yang aduhai juga dicatat dengan kesuksesan 83%,  hal ini cukup tinggi yang dimana di Atletico menuntut untuk menyerang cepat.  Dalam membantu pertahanan ia juga mencatatkan 1.0 intersep per game dan juga 2.0 tekel per game,   angka bulat yaa cakep ini pemain.Dalam duel udara yang lemah ini,  ia hanya mencatatkan 40% sukses menang.  Gua juga gak akan masukin statistik musim lalu,  karena ya liga Brazil dengan La Liga jauh berbeda broo.  Nah,  bagi kalian apakah Renan Lodi akan sukses di Atletico Madrid ?

Episode 2 HeyCoach News : Manchester City Kalah ! Auto Beli Ruben Dias ? Haaa ?

28 Okt

Selamat datang kembali di HeyCoach News dengan analisa hasil serta berita terupdate. Pada kali ini kita akan membahas hasil-hasil Liga Eropa termasuk City yang kalah tapi kok langsung incar Ruben Dias? Terus kok ada MU beli pemain muda? Daripada penasaran kuyy dengarkan bersama host Darma Kusuma dan Ewaldo Pastiadi.

Episode 2 HeyCoach Talks : Inilah Lampard Tanpa Pemain Bintang ! Kek Apa Sih? Ft. Gian Fans Chelsea

28 Okt

Pada episode kali ini kita akan membahas Chelsea musim lalu dan memprediksi kedepannya akan seperti apa. Musim lalu Lampard hanya bisa memanfaatkan pemain muda? Sukses kah? Apakah dia pelatih hebat? Mari dengarkan pembahasan ini bersama host Darma Kusuma dan fans Chelsea Raditya Gian.

Episode 1 HeyCoach News : MU Kalah ! Langsung Incar Alex Telles?

27 Okt

Welcome to Season 2 ! Yang dimana terdapat segment tentang berita terupdate nih. MU yang kalah apakah langsung membuat MU mengincar Alex Telles? Tapi kok tiba-tiba ada Thiago juga? Mari dengarkan yang seperti biasa ada duet andalan Darma Kusuma dan Ewaldo Pastiadi.

Episode 49 HeyCoach Podcast : Apa sih Rasisme di Sepakbola itu? Ft. Iqbal Muhammad

17 Sep

Rasisme adalah tindakan yang menodai kemanusiaan di dunia Sepakbola yang harusnya dimainkan tanpa membeda-bedakan. Lalu apa sih rasisme itu? Bagaimana cara memeranginya? Mari dengarkan dengan tamu ngobrol yang spesial yaitu Iqbal Muhammad.

Episode 46 HeyCoach Podcast : Pioli Gak Dipecat, Musim Indah Karena Ibra? Ft. Indra Fans AC Milan

16 Sep
BJT ā€“ Ancelotti Xmas Tree 4321 / Ricardo Kaka Returns | FM Base

AC Milan musim ini bisa dibilang mengalami rollercoaster performa yang kadang naik dan turun. Dari pemecatan Giampaolo, Pioli yang juga hampir dipecat serta drama Rangnick yang batal datang. Lalu apakah fans AC Milan ini puas? Apakah AC Milan bangkit? Mari kita dengarkan bersama Milanisti Indra Bishmawan.

Episode 45 HeyCoach Podcast : Setien-Messi Pergi ! Musim Frustasi Fans Barca ? Ft. Jose Fans Barca

15 Sep
FM 20 tactics: Barcelona team guide, best players, transfers | Squawka

Pada kali ini episode special membahas review Barcelona musim ini nih. Lika liku musim ini diwarnai pemecatan dua pelatih sekaligus bahkan dibantai Bayern ! Bagaimana perasaan fans Barcelona musim ini? Sedihkah? Mari kita bahas bersama Andreas Jose Sinaga fans Barcelona !

Episode 42 HeyCoach Podcast : Physio itu Bukan Tukang Pijat ! Lalu apa? Ft. Denny S Physio Persita

14 Sep
Female Staff in FM 2017 ? - Good Player & Team Guide - Sports Interactive  Community

Episode spesial kedatangan tamu Physiotheraphy dari Persita Tangerang yaitu Denny Shulton. Apa sih Physio itu? Apakah sama dengan Tukang Pijat? Lalu bagaimana sih tugasnya dan klub Indonesia menggunakannya? Mari dengarkan episode ini bersama Mas Denny Shulton.